Selasa, 08 Desember 2015

ANDA BIASA MELAKUKAN YANG MANA?

Sebenarnya dari kemarin saya sudah membaca bahwa harga minyak dunia kembali turun ke tingkat yang paling rendah.

Kemarin juga saya diberitahu oleh Bos di rumah bahwa biaya listrik di rumah naik 20 persen. Saya sampaikan bahwa "PLN" memang naik, hanya saya tidak tahu bahwa pada bulan ini dinaikkannya, atau pemakaian di rumah saya yang melonjak!! Ups

Dan kemarin sore juga saya baru tahu bahwa ongkos cukur rambut di langganan saya naik, juga 20 persen. Hiks! Ternyata untuk jadi cakep (ehem!) biayanya tambah mahal juga. Setelah saya perhatikan di barbershop tersebut, mereka menggunakan listrik di beberepa item! yaaahhhhh....wajarlah. Naik - turun adalah salah satu (dua deh! 1. naik, 2. turun) kata yang selalu akrab dengan kehidupan kita. kadang mengenakkan, kadang tidak menyenangkan. kadang menggembirakan, kadang ingin dijauhi. kadang dirindukan, kadang datang tiba-tiba tak diundang sebelumnya, orang bilang sup-pres!! selalu akrab dengan kehidupan manusia (bahkan boleh jadi makhluk yang lainnya) bisa tiap saat, tiap menit, tiap jam, hari, minggu, bulan dan seterusnya.

Yang berbeda untuk setiap manusia adalah respon terhadap terminologi naik - turun tersebut dalam hidupnya. ada yang biasa-biasa saja, ada yang senyum simpul (dari simpul nelayan hingga simpul mati!), ada yang senyum manis dan tertawa kecil malu-malu kecil, ada yang loncat hingga bilang Yes! sambil mengepalkan tangannya, ada yang bersyukur, ada yang bersabar, ada yang menangis dan mewek, ada yang berguling-guling, teriak-teriak hingga histeri dan horor bahkan ada juga yang pingsan dan mati tiba-tiba!!!

Sebagai manusia yang berakal : ANDA PILIH YANG MANA? atau ANDA BIASA MELAKUKAN YANG MANA?



http://finance.detik.com/read/2015/12/08/210308/3091320/1034/harga-minyak-terus-jatuh-ke-titik-terendah

Tidak ada komentar: